Tuesday, December 24, 2013

Pilihan kata itu penting - Antara “kasih” dan “nyuwun”-



    
Kita orang Jawa sering mendengar istilah “nyuwun” bahasa halus dari “njaluk” yang artinya adalah meminta. Kita juga sering mendengar istilah “maringi” bahasa jawa halus dari kata “menehi” yang artinya memberi atau mengasih (tidak baku). Kita sering menggoda anak-anak balita khususnya, ketika mereka membawa makanan atau sesuatu kita pura-pura minta apa yang dibawanya. Kita bisa menggunakan kata “nyuwun” atau “kasih”. Contoh, “Abi, nyuwun roti ne dik..” atau “pakdhe nyuwun le...”. 
       Coba kita cermati dua contoh tersebut, kata yang sering di dengar adalah “nyuwun” atau meminta, kita menjadikan diri sebagai orang yang meminta atau subjeknya adalah kita (yang meminta).

Hamzah mengingatkan untuk berbagi



Hamzah punya 2 adik keponakan. Satu si Nauval yang sekarang berdomisili di Demak. Nauval adalah anak  Dik Zaki yang berupakan adik dari Uminya Hamzah (Umi Mona). Keponakan si Hamzah yang satunya bernama Mumtaz putra dari si Habib adik pertama saya.
Waktu liburan datang,,,,,,Umi Mona sudah berencana untuk berlibur di rumah simbah kartasura bersama Dik  Zaki. Karena sudah lama tak berjumpa dan Alhamdulillah ada sedikit tambahan rejeki, Umi ingin membelikan beberapa pakaian untuk si Nauval. Dibelikanlah baju beberapa hari sebelum waktu berlibur. Suatu sore setelah Hamzah mandi kemudian dia melihat uminya membawa baju baru, “pake ini mi...pake ini” kata Hamzah sambil mengambil pakaian yang sudah dibelikan Umi untuk Nauval. “ini buat adik bayi (Nauval), nggih???” jawab Umi. Yaudah....akhirnya si Hamzah pakai bajunya sendiri yang sudah disiapkan Umi.
30 menit kemudian ........

Tuesday, December 3, 2013

bunglon antara sisi [+] & [-]



Teringat sebuah lagu yang bergendre reggea dibawakan oleh Tony_Q  yang berjudul “Bunglon” kurang lebih reff nya sebagai berikut
Bunglon, selalu berubah warnanya
Bunglon, mengikuti warna tempatnya
Bunglon,selalu berubah warnanya...ooh yea

Alkisah ada seekor bunglon bernama Bung Londri hutan yang sedang berjalan-jalan mengelilingi hutan. Dia menikmati pemandangan yang indah di hutan, pohon-pohon tinggi yang menjulang, dedaunan kering yang berserakan di sekeliling hutan, bunga-bunga yang berwarna warni menjadi pemandangan yang menyejukkan mata.

Friday, November 29, 2013

Hamzah Belajar Berhitung

     Semalem saya bersama Umi memeriksakan si Hamzah di salah satu rumah sakit di Sragen, rumah sakit ibu dan anak S****** H*****. Karena sudah dua minggu panasnya naik turun walaupun sudah berobat ke dokter umum dan bidan. Minum obat pun sudah hampir dua minggu tetapi belum bisa fit 100 persen. 
hamzah saat bermain pasir.....!!!!
    Setiba di RSIA kita langsung menuju di loket pendaftaran, setelah mengisi data dan timbang badan kemudian kami menunggu giliran. Sambil menunggu giliran kami ajak si Hamzah melihat hiasan dinding,lukisan dan tropi-tropi yang ada di ruang tunggu pasien. Di lantai dua Si Hamzah melihat ada sesuatu yang menarik di lantai dua, dia merengek meminta naik ke atas."abiii, naikk..."katanya. 
      Saya mencoba menahan dia agar tidak naik ke lantai dua. Awalnya dia nurut, selang beberapa waktu dia meminta untuk naik ke lantai atas lagi. Kemudian saya gendong aja dia, kesempatan itu saya gunakan untuk mengajaknya berhitung. Saat hendak menaiki anak tangga pertama, saya ajak dia berhitung, "sa...." satu kata untuk memancing si Hamzah. "tu..." sahut si Hamzah.

Thursday, November 28, 2013

Penyapihan Si Hamzah

    Pada awalnya kami akan melakukan proses penyapihan untuk si Hamzah pada umur 23 bulan (1 tahun 11 bulan/ 2 tahun kurang 1 bulan) tepatnya bulan Oktober.  Tetapi siMbah Putri mengingatkan kami untuk menggenapkan 2 tahun umur si Hamzah. Saya teringat dengan firman Allah Ta’ala  dalam QS Luqman ayat 14 menjelaskan yang artinya "....... dan menyapihnya dalam dua tahun[1180]. bersyukurlah kepadaku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu."
[1180] Maksudnya: Selambat-lambat waktu menyapih ialah setelah anak berumur dua tahun.
STOP ngASI..!!!Hiiiiii
   Akhirnya kami memutuskan untuk menunda proses penyapihan sampai si Hamzah berumur 2 tahun. Masa penyapihan katanya sih masa yang cukup sulit dan berat bagi ibu dan balita. Tenang.....kita coba dengan komunikasi dua arah yang biasa kita lakukan dengan si Hamzah, semoga berhasil dengan baik.
   November di tanggal yang ke 13 tahun 2013 adalah genap si Hamzah berumur 2 tahun. Waktunya kami memulai proses penyapihan kepadanya. Tahap pertama yang kami lakukan adalah mempersiapkan si Hamzah secara psikologis.

Wednesday, November 13, 2013

Outbond....asyiiik...!!!!!


        Beberapa minggu yang lalu untuk mengisi kegiatan jeda Ulangan Semester 1 di tahun ajaran 2013/2014 sekolah kami mengadakan outbond. Kebetulan saya diajak oleh Waka Kesiswaan untuk survei lokasi kegiatan. Parang Ijo sebuah tempat yang berada di Lereng Bukit Gunung Lawu menjadi tujuan untuk kegiatan kali ini. Jalur yang menanjak 45 derajat kita perkirakan cukup bagus untuk anak-anak kelas 1,2 dan 3 Sekolah Dasar. Melintasi hutan yang cukup lebat dan menuruni jalan setapak yang lumayan terjal akan memberikan memori jangka panjang yang menegangkan dan menyenangkan buat anak-anak yang masih belia. Dan perjalanan akan berakhir di sebuah tempat yang terdapat air terjun untuk bermain air. “Belum dikatakan outbond kalau belum main air...” hehehe...begitulah kata anak-anak. Ternyata memang menyenangkan dan menantaaaaang......!!!!
main air itu.....mengasyikkan...!!!!!
saat tiba di TKP

ketinggian 45 derajat yang menantang

Manfaat outbound sendiri bagi anak-anak diantaranya adalah :

Tuesday, November 12, 2013

Mencari “Pahlawan” di Hari Pahlawan



        10 November hari pahlawan, semua pelajar tahu akan hal itu. Hal ini karena seringnya ada peringatan di Hari pahlawan tersebut. Tak terkecuali di sekolah kami, konsepnya adalah mengenang kembali pahlawan dengan berkostum ala pahlawan dan masak dengan menggunakan menu dan cara zaman perjuangan. Anak-anak ssangat antusias mereka sudah terlihat memakai pakaian kebanggaan ada yang menjadi Pak Dirman, seragam polisi, polwan, imam bonjol, TNI, tapi gak ada TKI dan TKW (mereka juga pahlawan lho....pahlawan devisa..hehehe).
         Antusiasme anak-anak semakin “terbakar” saat mulai membakar arang urung masak dengan cara dan menu zaman penjajahan dan perjuangan...Burning you with my fire...Asyik , menyenangkan dan waktunya bermainnnn....main arang untuk mewarnai muka seperti tokoh “Rambo” dan tentara sebenarnya...wuih...asyik bener!!! Te O Pe dach....!!!!
         Sedikit sejarah diperingatinya 10 November sebagai hari Pahlawan. Berawal dari penjajah yang mengeluarkan ultimatum yang menyebutkan bahwa semua pimpinan dan orang Indonesia yang bersenjata harus melapor dan meletakkan senjatanya di tempat yang ditentukan dan menyerahkan diri dengan mengangkat tangan di atas. Batas ultimatum adalah jam 6.00 pagi tanggal 10 November 1945.
         Hal ini dianggap sebagai sebuah penghinaan bagi rakyat Surabaya yang dipimpin oleh Bung Tomo, mereka pun menolak untuk menyerahkan senjata dan menyerah. Akhirnya terjadilah pertempuran dan serangan dari penjajah baik dari darat, laut maupun udara. Walaupun dengan peralatan tempur seadannya arek-arek suroboyo tetap melawan dan bertempur samapi titik darah penghabisan. Banyak pejuang dan warga sipil Indonesia yang menajdi kurban.irnya diperingatilah 10 November sebagai Hari Pahlawan.
Kenal dengan suporter bola “BONEK”??? Yach, saya kira semua kenal dengan kata-kata bonek...suporter yang terkenal nekat untuk mendukung “persebaya” tim kebanggaan rakyat Surabaya.
Apa sich pahlawan itu?
Pahlawan cilik...

kembali ke zaman arang....!!!

Komandan Cilik SD Birrul Walidain.....wajah preman hati beriman...hehehe

Pahlawan adalah ......

Monday, October 14, 2013

Tour De Mak....

Sabtu, 12 Oktober 2013 ada acara touring keluarga ke DeMak, ke rumah adik ipar yang sedang melahirkan tujuan keluarga kali ini.Si Hamzah selama perjalanan Solo-Demak tidak mau diam di dalam "gerobak merah". Selalu mengoceh dan hal ini tentunya membuat perjalanan semakin menarik dan menyenangkan. Alhamdulillah 21.15 WIB sampai juga di Wedung, Demak. Salah satu tempat terujung yang berbatasan langsung dengan laut.
Capek juga, tapi Si Hamzah belum mau tidur sampai jam menunjukkan pukul 00.00 WIB baru dia tertidur, apa yang dilakukannya?? Bermain, mainan dan bermain lagi....padahal kita sudah capek abist....!!!!
Akhirnya waktu pagi menjelang dan kami diajak untuk menuju sebuah pasar ikan "Pasar Pagi" warga Wedung menyebutnya. Si Hamzah pun kita ajak serta, ada banyak kapal berjajar di sungai sebelah pasar yang bermuara langsung ke laut. Si Hamzah awalnya agak merasa gimana...gitu, ngajak pulang kembali ke rumah. Memang semua butuh adaptasi...selang beberapa menit akhirnya si Hamzah sudah berhasil menaklukkan rasa takutnya... Uminya yang berbelanja ditemani ibu dan adik. Saya ma Hamzah cukup liat sekitar pasar aja.... Memberikan pengalaman pertama buat hamzah...Asyikkk!!!Alhamdulillah....







Tuesday, October 1, 2013

Hamzah masuk TPBA...."Sekolah di tempat Ustadzah..."


Hari ini kesempatan pertama si Hamzah memasuki dunia baru untuk bersosialisasi dengan teman-teman barunya. Yach...dia mulai hari ini kami masukkan ke TPBA (Tempat Penitipan Anak dan Balita) yang berada dalam satu komplek dengan PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) dan TK, Tazkiya Kids namannya. Mungkin ini sudah menjadi jalan dan tahapan yang harus di lalui Si Hamzah, setelah Mak Lis yang biasa mengasuhnya selama ini penyakit kaki yang dulu pernah dideritanya kambuh lagi. Jadi sekarang sudah tidak bisa merawat dan mengasuh Si Hamzah lagi. Kami pun merasa kasihan jika Mak Lis harus memaksakan diri sementara kondisinya tidak begitu sehat.
sekolah tempat ustadzah yooo....!!!!
 Yach...saatnya hari pertama si Hamzah pergi sekolah. Semalem sudah kami siapkan secara psikologis, kami tanya dia, "besok sekolah dimana le?"... "sekolah ustadzah" katannya.

Wednesday, September 25, 2013

Saatnya Tidur

tidur haruslah menyenangkan.....
 
Bencana Belum Reda

kini saatnya hidup bebas dari semua
pergi tidur alangkah enaknya
aku bayangkan bantal dan guling
dua banyak masing-masing

Tuesday, September 24, 2013

Profesi Turun Temurun....

peralatan tempur si Abang Tukang Cukur
Beberapa hari yang lalu saya pergi ke tukang potong rambut langganan saya setahun terakhir "FAUZAN" asli arek Madura. Saya pesan model seperti biasa tipis 1 centi rata...hahaha. Karena hari sebelumnya tutup maka saya bertanya, "Wingi kok tutup nyapo e mas?". Ternyata dia lagi ada acara kelaurga di daerah Ngawi, Jawa Timur di tempat kakaknya. Ternyata dia memiliki banyak saudara dari Madura yang terbentang dari Tuban (Jawa Timur) sampai Jogjakarta. Jadi hampir tiap kota dia memiliki saudara di antara dua kota tersebut. Mulai dari Tuban, Nganjuk, Ngawi, Sragen, Solo, Klaten dan kota lain di sekitarnya.

Friday, September 20, 2013

Kerja [untuk] Keluarga??????

    Tahun lalu saya posting tentang  loyalitas seorang yang dihadapkan dengan ketaatan pada aturan dan kasih sayang terhadap keluarga. Kembali saya menjumpai seorang yang memiliki apa yach namannya????sulit saya membedakan antara loyalitas kepada pekerjaan dalam sebuah lembaga dengan [loyalitas] dengan keluarga.
Tahun lalu saya posting di blog ini tentang
       Sebut saya namanya Prabu, anaknya yang baru berumur hampir 2 tahun terkena gejala demam berdarah dan harus dirawat di rumah sakit. Pak Prabu sendiri setiap hari berangkat kerja menempuh jarak sekitar 75 KM, berangkat jam 05.30 WIB sampai rumah sekitar jam 16.00 WIB. Teman-teman kerjanya menjenguk kala si anak lagi sakit, menempuh jarak yang cukup jauh ada yang

Tuesday, September 17, 2013

Dekat Itu Nikmaaaat....



perjalanan menuju kapal

Ahad, 25 Agustus 2013 saya memenuhi  janji kepada adik-adik TPA Syahadatulloh untuk mengajak mereka memancing ke Waduk Kedung Ombo. Asyik...semua persiapan sudah beres tinggal berangkat...bersama si kijang merah tua penuh makna...hehehe. Tidak ketinggalan si Hamzah dan si Umi juga ikut serta dalam acara TPA. Kami berangkat dengan bahagia...Kami sewa perahu untuk mencari tempat yang enak buat memancing dan berlibur...Saya sekeluarga lebih memilih untuk mendirikan tenda dan menghabiskan waktu disana dari pada memancing. Kami ntar aja mancingnya kalau udah sampai dermaga, memancing yang umpannya adalah sebuah kertas bertuliskan rupiah...hehehehe.

Wednesday, September 11, 2013

Satu Makna Beda Rasa

      Di sebuah sekolah, untuk meningkatkan kualitas keimanan dan takwa para guru diadakan kajian rutin setiap seminggu sekali sepulang sekolah sampai waktu sholat Asar. Suatu ketika ada seorang Ustad yang menjadi pembicara dalam kajian rutin tersebut selesai tidak tepat waktu. Beliau menyelesaikan kajian sekitar jam 15.20 menit, dimana waktu asar telah berlalu. Kemudian para ibu-ibu guru langsung bergegas pulang, hanya ada beberapa ibu guru yang mengikuti sholat jama'ah di masjid. 

Tuesday, September 10, 2013

Setelah Makan Malam Belajar [lagi]...?????

Andai Imam Bonjol Tahu

ini bagian terberat menjadi anak
selesai makan malam harus bikin PR pula
maunya kita bisa tidur enak

aku pegang buku
ayah duduk di depanku
buku sejarah tentang pahlawan
manusia hebat suka berkorban

ayah tersenyum penuh bangga
lihat aku mulai membaca
buku sejarah aku buka
tepat tentang Imam Bonjol pahlawan luar biasa

Makan Malam 3

Kenapa Harus Makan Malam???

setelah selesai makan malam
aku duduk belajar membaca koran
tiba-tiba aku ingin bertanya
kepada ayah atau bunda

kenapa kita harus makan malam segala
kalau perut masih kenyang terasa
bunda menjawab bahwa itu sudah dari sannya
ayah menjawab bahwa tanya yang lain saja

setelah selesai makan malam
aku berdiri di depan kaca
terus bertanya untuk apa kita makan sebenarnya
apakah untuk kenyang atau sehat jiwa raga

kalau kita kenyang kenapa harus dipaksa
apalagi makan sehari tiga kali banyaknya

Sepertinya tak ada satupun kelakuan atau sikap yang benar pada anak-anak di mata orang tua. Orang tua senang menangkap kesalahan tapi enggan menangkap sesuatu yang positif pada anak. Seolah hidup anak sepanjang hari itu harus ada salahnya. Ada-ada saja....
Anak-anak sebenarnya mengharapkan orang tua terutama ayah lebih baik sibuk dengan sesuatu yang positif pada diri anak. Janganlah karena kesalahan sedikit omelan, kekasaran bisa berlangsung berjam-jam.

Makan Malam 2



Tuhan Pemarah, Menurut Ayah

Setelah semua selesai makan
Ayah berbicara pelan-pelan
icara pelan-pelan
jangan lupa bersyukur kepada Tuhan
jangan lupa berterima kasih kepada Tuhan

Thursday, September 5, 2013

Makan Malam


Tolong Aku Bunda

Bi Omah memang hebat masakannya
Jauh lebih hebat dari bunda
Bi Omah memang hebat orangnnya
Masak apa saja pasti enak rasannya

Sedih dan Bahagia


Semalem selepas isya’ istri saya yang bekerja di sebuah sekolah dasar Islam terpadu mendapatkan sebuah sms gateway. “Alhamdulillah telah lahir putra kami ke 2, dengan selamat. Mohon do’annya semoga menjadi anak yang sholih..aamiin # Pak. Pra*** dan istri”. Alhamdulillah kata istri saya ikut bahagia melihat temanya mendapatkan rizki yang sangat besar dari Allah SWT berupa keturunan yang sehat dan selamat. Tetapi keesokan harinya menjelang subuh dia mendapatkan sms gateway yang kedua yang isinya, “Humas: innalillahi wa inna ilaihirojiun, telah meninggal ikhwah kita Mbak. Er*** (istri dari Pak. Pra*** SDIT Az****)di RS Jebres Surakarta malam ini karena pendarahan setelah melahirkan”. Begitulah berita gembira dan duka yang datang beriringan diterima oleh keluarga besar SDIT Az****

Tuesday, September 3, 2013

Magrib Datang 3

Masih Tentang Berdo'a

kami kini tinggal bertiga
karena yang dua sakit perutnya
pergi tergesa-gesa
entah benar atau pura-pura

sudah sepuluh menit masih ditekan orang dewasa
duduk sambil angkat tangannya
mendengar do'a
imam tua yang tidak jelas kata-katanya

kawan sebelah nomor dua
turun tangannya menekan perut menahan tertawa

magrib datang 2

Berdo'a

kami shalat berlima 
anak-anak semuanya
tidak boleh di shof pertama
meski datang lima belas menit sebelumnya

kami sholat berlima
anak-anak semuanya
setelah sholat diminta duduk berdo'a
yang isinya sudah didektekan pula

kami berlima anak-anak semua
lalu bertanya-tanya
kapan kita berdoa kepada Allah Yang Maha Kuasa
boleh bebas berkata apa saja sesuai jiwa anak-anak kita

Sunday, September 1, 2013

Cinta Monyet Bau Kencur

surat monyet bau kencur kelas 3
Kemarin ada seorang murid saya berlari sambil membawa sebuah kertas dan di berikan kepada saya. "Ustadz (panggilan guru di sekolah saya), Alza surat-suratan sama Arganis ustadz" kata dia kepada saya. Kertas itu saya lihat dan saya baca dan ternyata isinya betul yang dikatakn si anak tadi. Secarik kertas yang bertuliskan "Arganis, kamu mau gak pacaran lagi?" dari Alza.
 Perasaan saya campur aduk ketika melihat itu, prihatin, sedih, geli, heran aja pokoknya karena hal ini terjadi pada anak usia 9 tahun lah karena mereka baru kelas 3....Alhamdulillah tidak berapa lama bertemu dengan Si Alza, saya panggil dia "Betul ini kamu yang nulis"

Cinta [sampai] Tua

Setahun terakhir seorang tua bernama Mbah Zaenal merawat istrinya yang terkena penyakit stroke. Dengan kerelaaan hati dan di dasari rasa cinta beliau merawat istrinya. Setiap pagi rutinitasnya adalah memandinkan, mengganti baju, menyisir rambut istri yang di dominasi waran putih dan tidak lupa menyuapi sarapan pagi untuk beliau. Masih teringat ketika saya berkunjung ke rumah beliau, dengan raut wajah yang ikhlas dan rasa cinta melakukan aktivitas seperti tersebut diatas. Sungguh pemandangan yang begitu indah dan inspiratif buat saya.

Wednesday, August 28, 2013

Rock 'N Roll Islami..????

       "Bukan Bulan Syawal Namanya Tanpa Halal Bi Halal" mungkin seperti itu slogan atau prinsip masyarakat pada umumnya.
Musim Lebaran di bulan Syawal adalah musimnya "Halal Bihalal". Tradisi bersilaturahmi dan saling meminta serta memberikan maaf. Instansi pemerintah, perusahaan, pendidikan,sosial dan keagaman hampir semua instansi, institusi lembaga dan organisasi menganggap halal bi halal adalah agenda rutin tahunan di bulan Syawal.
      Begitu halnya hari ini saya mendapatkan tugas untuk menghadiri Halal Bi Halal di Gedung IPHI. Halal Bi Halalnya para Guru Pendidikan Agama Islam se Kabupaten Sragen. Awalnya semua

Thursday, August 22, 2013

Magrib Datang 1

Ini Masjid Bukan TK

pernah aku bertanya kepada ayah bunda
kenapa anak-anak selalu maunya tertawa dan bercanda
ayah bunda bilang nanti saja jawabnya
ayah bunda bilang pertanyaanmu bikin susah saja

capek bermain di masjid DS
kini kami disuruh sholat ke masjid
agar gampang kalau kelak sudah dewasa
agar nanti hidupnya benar secara agama
agar nanti cinta dengan masjidnya

menurutku semua itu bohong saja

Pilhan Yang Sulit, Tetapi Harus .....

  21 Agustus 2013, selepas isya' saya kedatangan teman satu lembaga pendidikan yang sudah dua hari belum masuk ke keja, padahal sudah 3 minggu libur akhir Romadhan dan Hari Raya. Teman-teman lemabaga semua sudah berkatifitas seperti sedia kala. Pak Mus namanya, dua hari awal masuk ia tidak datang ke sekolah. Saya pun bertanya kepada teman-teman ternyata, mereka juga tidak mendapatkan informasi kenapa Pak Mus tidak hadir dua hari belakangan.

Tuesday, August 20, 2013

"Ridho_Nya ada pada Ridho_nya"

     Ajaran yang dibawa oleh Rosululloh SAW adalah ajaran yang sudah dijamin kebenaranya oleh Allah SWT yang Maha Benar. Salah satu yang disampaikan Rosululloh adalah keridho'an Allah SWT ada juga pada keridho'an orang tua kita. Hal ini tidak hanya dalam perkataan orang tua, namun juga pandangan mata, prasangka, perilaku dan tutur kata orang tua kepada kita.
       Apa yang ada dalam hati orang tua kita, kita tidak pernah tahu. Akan tetapi kita bisa membaca, minimal memprediksi dan merasakan suasana hati orang tua kita. Bisa dilihat dari cara mereka memandang, berkata dan perilaku mereka. Kita mungkin sudah tahu apakah mereka Ridho atau tidak dengan apa yang kita lakukan dengan penilaian dan komentar mereka terhadap apa yang kita lakukan.

Monday, August 19, 2013

Ketika Magrib Datang

Kenapa Panik....???

ketika hampir waktu sholat Maghrib datang
semua teman-temanku berlarian ke sana kemari
panik seperti orang-orang yang rumahnya terbakar
saling tabrakan ketakutan

wajah kami yang tadi ceria bermain bersama 
hilang tiba-tiba hilang berganti seperti orang berduka
suara-suara yang lantang
pergi entah kemana

ketika hampir sholat Maghrib tiba
aku melihat lelaki dewasa berdiri tegak seperti raksasa
wajah mereka tegang berwibawa
anak-anak berjalan menunduk-nunduk amatlah takutnya
tak berani memandang sekilas saja
 tak berani tersenyum apalagi bercanda

ketika hampir maghrib telah tiba
aku bertanya
apakah dulu Nabi begitu juga
menyambut anak dan cucunya????

pulang sekolah bag 3

Boleh Main, Tapi .....

sorepun tiba
waktu semua yang ditunggu seluruh anak sedunia
bermain bebas apa yang kita suka
di tanah lapang atau dimana saja

satu demi satu kami keluar rumah seperti ayam saja
kepakan sayap berciap-ciap seperti orang gila
ada yang melompat, berlari, menari-nari saking senangnya
lupa ayah, lupa bunda lupa dunia

tapi alangkah malang nasib temanku
dia hanya duduk di depan pintu
tapi alangkah malang nasib temanku
dia hanya bisa menangis sendu

kenapa kau hanya duduk di depan pintu?
kenapa kau kok menangis sendu, tanyaku?
karena aku malas untuk pergi
karena aku boleh bermain tapi pakai tapi ....

Tuesday, July 23, 2013

pulang sekolah bag 1 & 2

Ragu

Pilih pulang
Pilih main
Pilih pulang
Pilih main
Aku ragu
Pilih pulang di rumah tidak ada orang
Aku ragu
Pilih main entah dimana teman-temanku sekarang



Jangan tanya PR terus

Aku heran ama orang dewasa
Terutama ayah dan bunda

Seni dalam Profesi[onal]

Semalem saya mendapatkan jadwal untuk menjadi imam tarawih dan khotib Romadhon masjid yang berada dilingkungansekolah tempat saya mengajar. Setelah buka sekedarnya saya kemudian berangakat menuju TKP, sebelum berangkat istri titip minta dibelikan sesuatu, “bi, nanti umi titip belikan martabak manis yach?”. “okey mi, insya Allah SWT!” jawab saya singkat. Lagian Cuma martabak manis aja kok, pikir saya.
Selesai tarawih tidak lupa saya mampir ke penjuala martabak manis yang dimaksud, kemudian saya memesan martabak manis rasa coklat dan ketan hitam kesukaan kami.

Thursday, June 27, 2013

Di Sekolah

Tak Punya Ayah
Aku punya teman satu kelas banyaknya
Aku punya kawan satu sekolah jumlahnya
Aku punya guru baik sifatnya
Tapi kami tak punya ayah satupun juga

mencoba memasuki dunia mereka

Perjalanan Ke Sekolah

Pemulung Dan Anaknya

panjat genting
dream team
Seorang ayah pemulung
Seorang anak pemulung
Aku lihat sedang bercanda
Aku lihat sedang tertawa

Seorang ayah pemulung
Seorang anak pemulung
Kejar-keajran lompat-lompatan
Guling-gulingan tonjok-tonjokan

Aku malas ke sekolah
Aku ingin melihat ini saja
Aku malas ke sekolah
Aku mau jadi pemulung saja


Peran dan tokoh keayahan di lura sekolah dan di luar rumah bagi anak-anak sekarang menjadi barang yang langka. Orang dewasa serta fasilitas umum biasannya tidak banyak berpihak kepada anak-anak kita. Namun pastilah keadaan atau moment yang masih berkesan dengan anak-anak kita. Moment tersebut tidak akan bermakna andai ayah tidak melakukan sharing dengan anak-anak. Bisa dilakukan ketika pulang kerja, makan malam, kerjakan PR bersama atau menjelang tidur.

Friday, May 24, 2013

Berangkat Sekolah 2


Kehilangan 
atau 
Ayah Ada Ayah Tiada

Aku kehilangan
Tapi tidak tahu apa yang hilang
Aku kehilangan
Di setiap berangkat sekolah

Mungkin inilah kiranya
Apa yang dikatakan bunda
Ayah ada
Ayah tiada

Inilah salah satu puncak episode suara hati anak-anak terhadap peran ayahnya. Puncak kehampaan pada hidup mereka selama dua puluh empat jam. Berayah ada berayah tiada. Anak-anak berpamitan kepada ayahnya. Anak-anak mencium tangan ayahnya secara khusyu’ karena anak-anak tahu persis bahwa mereka akan berpisah dengan ayahnya berjam-jam lamannya.
Namun sayangnya, prosesi perpisahan pagi hari bagi para ayah bukanlah moment penting. Ketika bersalaman atau berpamitan, kadang sang ayah hanya memberikan tangan saja tetapi tak memberikan pandangan mata. Kadang para ayah sambil memainkan telepon genggam dan sejenisnya. Sehingga anak-anak mendapatkan ayahnya secara fisik tapi tidak secara psikologis.

Wednesday, May 22, 2013

berangkat sekolah 1

Peluk Aku Ayah
Aku siap berangkat sekolah
Pakai seragam alangkah gagah

Aku berdiri di depan pintu
Pastilah ayah yang ku tunggu
Pasti ayah senang melihat
Anaknya yang hebat

Tapi air mata keluar dari mataku
Ayah hanya tersenyum kaku
Tidak memelukku apalagi mencium ku

Aku siap berangkat sekolah
Jalan kaki tetapi terasa ogah
Semangat terasa terus melemah
Melihat cara-cara yang dipakai ayah

Manfaat Pelukan Bagi Si Buah Hati

Ada banyak hal yang dapat membuat anak anda merasa nyaman dan salah satunya adalah pelukan yang diberikan dengan penuh kasih sayang. Pelukan bukan hanya sekedar kontak fisik yang anda lakukan denga anak anda, namun sebenarnya pelukan juga memiliki banyak sekali efek positif terutama bagi anak anda. Sebagian besar dari anda mungkin belum tau jika pelukan memiliki banyak sekali manfaat untuk anak anda. tidak hanya berfungsi sebagai sarana anda dalam mencurahkan kasih sayang anda pada anak anda, tetapi ternyata pelukan yang anda berikan secara rutin pada anak anda juga dapat memberikan banyak manfaat dari berbagai aspek, baik itu dari segi kesehatan, psikologis, perkembangan otak, perkembangan emosi, dan masih banyak lagi. 

Pelukan memberi rasa aman dan nyaman

Seperti yang sudah anda ketahui bahwa pelukan adalah salah satu perwujudan kasih sayang yang dapat anda berikan pada anak anda. akan tetapi, selain fungsi tersebut, anda juga dapat menemukan banyak sekali manfaat pelukan untuk anak anda. Manfaat-manfaat tersebut antara lain adalah bahwa dengan rajin memeluk anak anda, anda mampu mengubah perilaku anak anda. Anda dapat membuktikannya dengan cara memeluk anak anda saat ia sedang menangis padahal ia tidak sedang lapar atau buang air. Maka hasil yang akan anda dapatkan adalah anak anda akan berangsur-angsur diam karena ia telah merasa aman dan nyaman dalam pelukan anda. Pelukan yang anda berikan juga dapat menghilangkan kekagetan yang dialami anak anda saat ia sedang merasa sakit karena kepala terbentur, lutut terluka atau saat setelah jatuh.

Pelukan meningkatkan kekebalan tubuh
Selain pelukan yang anda berikan juga ampuh untuk menghilangkan rasa sakit yang sedang dialami oleh anak anda, anda juga dapat membuktikan bahwa pelukan memiliki khasiat yang ampuh dalam meningkatkan kekebalan tubuh anak anda. Hal in dapat dibuktikan dengan fakta bahwa tingkat hemoglobin manusia akan meningkat saat ia disentuh apalagi dipeluk. Dengan semakin meningkatnya kadar hemoglobin dalam darah manusia, maka kemampuan darah untuk mengangkut oksigen ke jantung, otak dan seluruh tubuh akan semakin lancar. Dengan begitu, tubuh manusia akan lebih tangguh dalam mencegah masuknya berbagai macam penyakit dan jika telah terinfeksi penyakit, maka akan lebih cepat sembuh. 

Pelukan meningkatkan kecerdasan anak
Selain itu, pelukan juga dapat meningkatkan kecerdasan anak anda karena pelukan dapat merangsang perkembangan sel otak anak anda. anak anda juga dapat tumbuh menjadi probadi yang lebih percaya diri, pemberani, dan memiliki konsep diri yang lebih positif dengan anda rajin memeluknya. Namun yang perlu anda ingat saat memeluk anak anda, anda harus benar-benar focus pada anak anda. Sebisa mungkin jangan memeluk anak anda sembari melakukan aktifitas lain seperti sms atau bbm atau telefon. Singkatnya, pelukan memiliki manfaat yang lebih dari sekedar yang anda tahu.


Wednesday, May 1, 2013

Sarapan

Makanan Jadi Pahit

setiap sarapan selalu tegang
aku tunduk tak berani memandang
ayah mengawasi dengan garang
tak boleh itu tak boleh ini
makan harus seperti Nabi
diam pandangan hanya pada nasi

setiap sarapan makanan selalu pahit
seolah kerongkongan jadi sempit
masuk nasi sedikit-sedikit
setiap menelan selalu sakit
aku ingat cerita teman 
sarapan di rumahnya selalu penuh ceria
ayahnya menemani sambil guyonan 
makanan terasa manis semua
------------------------------------------------------------------------------------------------------------
            Sering para ayah tidak tahu seperti apa komunikasi apa yang dipakai bersama anak-anak di pagi hari. Kesibukan dan dikejar-kejar waktu membuat para ayah menjadikan kebersamaan bersama anak-anak di pagi hari berlangsung seperti bursa efek. Semua bicara semua bergerak tapi tidak saling nyambung.
         Wahai para ayah, pertemuan singkat kita dengan anak-anak sebaiknya tidak "disambil" dengan kegiatan lain seperti terima telepon atau sejenisnya. Hindarilah membuat komunikasi yang menyudutkan, mencerca, menjebak dan lainnya.
makan...main...makan...main...makan...mainn
makan sambil main ach.....?@#$%^&*!!! Haaaasyiq!!!

Tuesday, April 23, 2013

Hamzah mencari tahu...!!!!

traktor...grrrgrrr!!!!! Masya Allah ada mobil kecemplung sawah.....hehehe!!!
sebelum nyetir mobil...
nyetir molen dulu ach...!!!@#%$?


pantesan gak bisa jalan...
.ada penghalangnya....hehehe

ku buang kau penghalang...hiiiatttttt!!!!

injak rem biar berhenti...hihihihiiiiii

ngenggggggg....@#$%&*!!!


makan sambil maen
 atau
 maen sambil makan?????

Subhanallah ciptaan Allah memang hebat....!!!
bebek yang membuat enak apanya hayooo...???

PDAM meter...kontrol dulu ach..!!!

"ini sich krannya yang rusak....!!!"

"pripun cara nggantine yach...pyusing akyu..."

mengamati ciptaan Allah yang hebat

pengamatan tahap kedua..hehehe

bos kecil naik ember...hehehe

naik ember enak ...weeekkkk!@#$%^!!!

Hamzah bergaya dengan burung hantu